Friends

Tuesday, August 23, 2011

Mencari Gambar sesuai warnanya


Kita tahu untuk mencari gambar di internet sudah ada tool luar biasa yang mengindex seluruh gambar yang ada di internet yaitu images google. Bukan hanya sekedar mengindex semuanya, namun kita dapat mencari gambar yang relevant seperti yang kita inginkan. Misalnya jika kita ingin mencari gambar kucing maka muncul gambar kucing, mau gambar manga yang muncul juga tokoh-tokoh manga, Atau sedang  mencari gambar ORANG GANTENG nanti yang muncul saya :D Tunggu! jangan-jangan anda maniak gambar telanjang nanti juga pakai google akan  muncul gambar maaf disensor.

Tapi kehebatan pencari gambar google ini,  sampai sejauh ini yang saya tahu tidak bisa mencari berdasarkan wananya. Apakah anda tidak ingin tahu? cara mencari gambar yang warnanya merah muda dikolaborasikan dengan warna biru, lalu muncul daftar list gambar sesuai perpaduan warna itu. Jadi cukup memilih warna yang diinginkan lalu muncul daftar gambarnya
Lalu apakah itu penting! cara mencari gambar sesuai warnanya
Ya tentu saja! kalau tidak mana mungkin saya tulis disini. OK! Misalkan saja….
  • Anda sudah memilih satu theme WordPress dari jutaan yang ada di dunia ini. Tapi ingin mengubah headernya sesuai warna yang dominan di themenya.
  • Anda ingin warna gambar biru dan hijau biar maching dengan dekstop Windows XP anda.
  • Atau bagi anda designer web yang sedang mencari gambar buat dipotong-potong untuk dimasukan di webnya
Nah jika sekarang anda sudah merasa membutuhkannnya. Saya pekernalkan web pencari gambar berdasarkan warna gambar  yaitu Multicolr Search Lab.
Multicolr Search Lab akan mencari gambar-gambar (Sebagian besar di flickr)  yang sesuai dengan warna gambar yang anda cari. Untuk menggunakannya sangat gampang dan nggak usah ngetik apa-apa. Cukup klik pada tabel warna pada sisi sebelah kanan saja.
Berikut contoh hasil pencariannya….
mencari gambar
mencari gambar
Silahkan lihat dibawah tulisan pada “Your search colours” disana saya memilih warna merah tua dan biru tua. Dan lihat hasilnya pada gambar-gambar di sebelah kiri
UPDATE
Sekarang google juga bisa mencari berdasarkan warnanya.

0 comments:

Post a Comment

#
### ###