Pada beberapa waktu yang lalu saya dapat e-mail yang berisi sebuah pertanyaan mengenai permasalahan computer yang inti pertanyaannya adalah sebagai berikut :
" Kenapa kok proses services explorer.exe Usage CPUnya selalu 100% "
Karena belum pernah mengalami, maka coba-coba mencari penyelesaian permasalahan tersebut bersama dengan simbah gugel. Dari hasil pencarian penyelesaian masalah yang saya lakukan, ternyata hal tersebut disebabkan adanya gangguan di windows yang menyebabkan windows explorer membaca seluruh isi file AVI yang disebabkan oleh adanya masalah pada shmedia.dll. Dan cara untuk mengatasi hal tersebut adalah seperti dibawah ini :
- Masuk ke jendela regedit dengan mengetikkan regedit pada menu run kemudian tekan enter.
- Masuk pada HKEY_CLASSES_ROOT\CLSID\{c5a40261-cd64-4ccf-84cb-c394da41d590}\InProcServer32
- Klik kanan pada InProcServer32 kemudian pilih Export dan save (hal ini digunakan untuk membackup file InProcServer32 dan bisa digunakan untuk mengembalikan kekondisi sebelum dirubah)
- Hapus key InProcServer32 ( hal ini dimaksudkan untuk mencegah windows explorer dalam menjalankan shmedia.dll )
- Tutup jendela tegistry editor
- Restart komputer.
0 comments:
Post a Comment