Friends

Friday, March 4, 2011

Integrasi Driver ke CD-WinXP Menggunakan nLite

Dalam tutorial bergambar ini kita coba mengintegrasikan driver kedalam cd installasi windows xp...terutama sekali driver SATA, karena pada kasus tertentu kita tidak dapat melakukan instalasi windows xp ( terutama pd laptop yg menggunakan hdd sata )..Walaupun pada kasus tertentu juga kita dapat melakukan installasi tanpa masalah pada beberapa tipe laptop yg menggunakan hardisk sata, dalam hal ini tentu saja BIOS kita mendukung atau ada fitur untuk merubah dari AHCI mode ke IDE Mode.

Nah, bagaimana jika pada BIOS tidak terdapat fitur tsb..?
Kita dapat saja menggunakan floppy Drive untuk menginstal driver SATA saat diminta pada proses installasi..tp berhubung pc maupun laptop sekarang sudah jarang di temukan floppy drive..terpaksa kita harus mengakali agar dapat menginstal driver sata, yang dapat kita masukan kedalam cd instalasi windows xp.

Bahan yg perlu disiapkan :

1. software nLite
2. cd installasi windows xp
3. Sata Driver (tergantung type atau model Laptop)
4. Microsoft .Net Framework 2.0
Berikut tahap-tahapnya :

1. Buat folder pada hdd anda dan kopikan seluruh isi cd windows xp

2. Instal program nLite hingga selesai


3. Jalankan program nLite dan pilih lokasi/folder windows xp yg sudah dikopikan tadi dgn mengkik BROWSE





4. Klik next lagi....


5. Pilih task seperti gambar berikut :


6. Klik Insert> select "Single driver" > pada driver dan klik "Open"





7. Pilih Driver. seperti yg tampak pada gambar


8. Selanjutnya akan tampak seperti ini...just klik Next


9. Jika semua sudah dianggap benar...proses akan di lanjutkan, Klik YES


10. Jika Proses Selesai, cukup klik Next


11. Siap untuk Burning, masukin cd kosong kedalam cd/dvd room drive. Pilih Drive yg digunakan untuk burning, atur pada kecepatan medium..Jangan lupa Ceklis pada "Verifiy"

13. Tunggu hingga proses burning selesai


14. Selesai . . .

0 comments:

Post a Comment

#
### ###