Saat ini Microsoft telah meluncurkan versi WIndows penerus Windows Vista, bernama WINDOWS 7. Versi Vindows 7 saat ini masih Release Candidate dan baru akan resmi diluncurkan di bulan Oktober 2009. Microsoft memberikan kita kesempatan untuk mendownload dan mencoba (instal) Windows 7 ini secara gratis dengan masa lisensi 1 tahun dari sejak di instal. Kita juga diberikan serial number secara gratis pula.
Untuk mencoba menginstal Windows 7 ini, kita akan mencobanya dalam lingkungan virtual menggunakan software gratis (Open Source) bernama VIRTUALBOX, sebuah software untuk membuat virtual komputer. Sehingga dengan VIRTUALBOX ini kita bisa menginstal lebih dari satu Operating Sistem. Jadi misalnya saat ini kita menggunakan Windows XP, dan kita ingin mencoba menginstal Windows 7 dalam komputer yang sama. Tetapi kita tidak ingin membuat Dual Booting, karena hanya ingin tahu seperti apa Windows 7 itu.
Lingkungan virtual komputer ini sangat berguna terutama bagi siapa saja yang :
- Suka mencoba Operating System, seperti Windows versi baru dan Linux versi baru, tanpa harus takut merusak data dan Operating Sistem yang sudah ada
- Suka mencoba software, tanpa takut menambah beban Operating System yang ada. Juga tanpa takut mendapatkan virus dari software-software bajakan
- Suka berselancar di website-website rawan virus,seperti website underground, tanpa takut membahayakan Operating System yang sudah ada
Untuk menginstal WINDOWS 7 di lingkungan virtual menggunakan VIRTUALBOX, yang perlu dipersiapkan adalah :
- WINDOWDS 7 Installer. Download langsung di situs resminya di sini (ukuran file sekitar 2,6 GB)
- VIRTUALBOX Installer. Download di sini (ukuran file 62.9 MB untuk instaler Windows)
- Ruang Hardisk kosong minimal 7 GB
- Memori komputer minimal 1 GB
- Prosesor minimal komputer 1.5 Ghz
Setelah semua siap, kita akan bahas secara detail cara menginstal WINDOWS 7 menggunakan VIRTUALBOX pada posting selanjutnya.
0 comments:
Post a Comment